Rifertar- Seorang pemuda ditemukan tewas di kamar kosnya, di Jalan Mangga Dua No 130 RT 13 RW 5 Kelurahan Ancol, Kecamatan Pademangan, Jakarta Utara. Pria yang belakangan diketahui bernama Toni itu didapati meninggal dunia, Selasa (8/3/2011) sekitar pukul 06.05 WIB dengan luka tusuk di tubuhnya.
Berdasarkan keterangan saksi Edi Rianto (36) dan Megawati Sibuea (21), keduanya tetangga kos Toni, ada suara keributan yang terdengar di lantai 2 rumah kosnya itu, Selasa dinihari sekira pukul 03.45 WIB.
"Saya keluar dan melihat Ias pergi dari rumah kos ke arah Stasiun KA Kampung Bandan," kata Edi yang diiyakan Megawati.
Edi dan Megawati meminta istri Ias bernama Indah yang masih di dalam kamar kos lantai 2 agar tidak berisik. Kedua saksi kemudian duduk santai di atas rel kereta karena sulit tidur lagi. Tiba-tiba, Indah keluar kamar kos dan berjalan cepat menyusul Ias yang sudah lebih dahulu pergi ke Stasiun KA Kampung Bandan.
"Ias dan Indah adalah pasangan suami istri yang tinggal sekamar kos di sebelah kamar kos Toni," kata Kepala Kepolisian Sektor Metro Pademangan, Komisaris Ahmad David.
Kemudian, Indah balik ke kamar kos dan berselang 5 menit ia keluar lagi dengan menenteng tas berwarna hitam. "Dia keluar lewat tangga bawah. Kemungkinan dia pergi ke arah Kampung Bandan," aku Edi yang masih duduk di atas rel kereta bersama Megawati.
Edi dan Megawati kemudian naik ke lantai 2 rumah kos dan masuk ke kamar Ias dan Indah untuk menutup pintu kamar. Keduanya menutup pintu karena tidak ada orang di dalam kamar. Sehabis itu, mereka kembali tidur di kamar. Pada jam 06.05 WIB, saksi Jon datang. Dia rutin menghampiri kamar Ias dan Indah serta kamar Toni untuk membangunkan ketiga orang itu.
Karena pintu tertutup dalam keadaan tidak terkunci, Jon membukanya dan tidak ada di kamar. Jon lalu berpindah ke kamar Toni. Setelah mengetuk pintu berulang kali, pintu terbuka sendiri dan Jon mendapati korban Toni sudah tewas berlumuran darah.
"Saksi Jon memanggil saksi lain, Rian dan Rudi, untuk melihat korban yang tidak ditemukan kartu identitasnya itu. Kemudian, mereka lapor ke Ketua RT setempat dan ke kantor Polsektro Pademangan," tutur Komisaris Ahmad.
Saksi Jon mengungkapkan kepada polisi, Toni dan Ias beserta Indah mempunyai pekerjaan sebagai joki 3 in 1 yang beroperasi di wilayah Menteng, Jakarta Pusat.
Tiap pagi, Jon datang ke rumah kos untuk membangunkan ketiganya. Petugas masih melakukan penyelidikan terhadap kasus ini. Jenazah Toni sudah dibawa ke RS Cipto Mangunkusumo. "Kami menduga sementara akan mengarahkan penyelidikan ke rekan seprofesi korban, Indah dan Ias. Apalagi, mereka punya kamar bersebelahan," ujar Ahmad.
sumber:Kompas.com
No comments: