rifertar- Walikota Yogyakarta, Herry Zudianto, menurunkan bendera Merah Putih yang berada di halaman rumahnya menjadi setengah tiang. Hal itu dilakukan karena ia prihatin dengan polemik seputar RUU Keistimewaan Daerah Istimewa Yogyakarta.
"Keprihatinan saya bahwa polemik RUUK DIY menimbulkan gejala perpecahan bangsa Indonesia yang artinya melukai Merah Putih," kata Herry saat dihubungi, Minggu (12/12/2010).
Penurunan bendera setengah tiang dilakukan pagi tadi di kediamannya, kampung Golo, Kota Yogyakarta. Penurunan dilakukan Herry dengan ritual khusus, dengan memakai baju adat Jawa serba hitam.
Sebelum menurunkan bendera ke posisi setengah tiang, Herry hormat lebih dulu ke arah bendera. Setelah itu, dia pun mencium ujung bendera yang sudah berada di posisi setengah tiang. Selain itu, Herry juga membacakan sebuah puisi berjudul 'Jangan Lukai Merah Putih'.
"Dan puisi serta pengibaran bendera Merah Putih yang saya lakukan di rumah saya adalah dalam kapasitas saya sebagai anak bangsa Indonesia yang ditakdirkan lahir dan menetap di Yogyakarta. Bukan sebagai walikota Yogyakarta," kata Herry.
- detikcom
No comments: